Thursday, November 2, 2017

Cara Daftar Haji Reguler

Hajj.... merupakan rukun Islam dan wajib bagi yang mampu. Sebagai informasi saja pada saat artikel ini ditulis, untuk Jakarta khususnya Jakarta Selatan waktu tunggu sudah mencapai 17 tahun untuk haji reguler, kalau mau cepat bisa saja dengan ONH plus asalkan dananya ada.
Kali ini saya akan coba sharing step by step cara daftar haji reguler dan apa saja persyaratannya.




Langkah pertama adalah membuka tabungan haji di bank-bank yang terkoneksi dengan siskohat (sitem komputerisasi haji terpadu) antara lain Bank Syariah Mandiri (BSM), BTN, BRI, BNI, Muamalat, dan lainnya. Kebetulan saya dan istri buka di BSM yang tidak pakai bunga dan minim biaya administrasi kalau tidak salah


Langkah kedua adalah menabung sampai mencapai 25 juta di rekening tersebut, nanti apabila sudah mencapai 25 juta kita sebagai nasabah akan di hubungi pihak bank seperti lewat SMS dan diinformasikan bahwa sudah bisa daftar untuk dapat nomor porsi keberangkatan di departemen Agama.


Langkah ketiga adalah siapkan pas foto 3 X 4 sebanyak 11 lembar dan 4 X 6 sebanyak 2 lembar dengan ketentuan khusus yaitu background putih dan 80% adalah wajah, tidak mengenakan kacamata dan warna jilbab serta baju yang kontras. nanti pas foto 3 X 4 ini sebanyak 5 lembar akan diambil oleh bank sisanya 6 lagi akan diambil oleh Depag. Biaya cetak foto untuk keperluan diatas untuk 2 orang sekitar Rp. 100,000 saja.


Langkah keempat adalah validasi data di bank oleh pemegang rekening tidak boleh diwakilkan. Caranya datang ke costumer service bank tempat kita membuka rekening dengan membawa KTP dan buku tabungan, pas foto, serta materai 2 buah. Nanti bank akan memberikan kita formulir isian kemudian bank akan memotong saldo tabungan kita untuk disetor ke pemerintah dan kita akan diberikan print out setoran haji. Selain itu nanti di bank mereka kan kopi buku tabungan dan halaman butab yang 25 jutanya sudah dipotong. Perlu diingat bahwa validasi dari bank sampai ke Depag urusan haji tidak boleh lebih dari 5 hari. Kalau lebih nanti di Depag sendiri akan membutuhkan waktu untuk revalidasi dan buka semacam blokirnya yang entah berapa lama. 



Langkah kelima adalah datang langsung tanpa diwakilkan ke kementrian Agama Jaksel seksi penyelenggaraan haji dan umroh, untuk Jakarta Selatan ada di Pejaten sebelum per empatan Pejaten Village ada sebelah kiri jalan kalau kita dari arah Kuningan. Gedungnya ada dibagian belakang dan dilantai 2. Dokumen yang perlu disiapkan sebelum datang kesini adalah:
  • Semua dokumen yang diperoleh dari bank pada langkah keempat diatas
  • fotokopi KTP sebanyak 5 lembar
  • fotokopi kartu keluarga sebanyak 2 lembar
  • surat keterangan sehat dari puskesmas atau dokter disertai dengan keterangan golongan darah, boleh juga dilampirkan hasil test golongan darahnya.
  • akte kelahiran sebanyak 2 lembar atau buku nikah atau ijazah
  • pas Foto 80% wajah background putih 3 X 4 sebanyak 6 lembar dan 4 X 6 sebanyak 2 lembar.
  • Dokumen asli dari yang disebutkan diatas (untuk jaga-jaga saja meski actualnya tidak diminta)


disini ada form isian 1 lembar serta kopi dokumen divalidasi ulang serta diberikan map khusus bewarna pink oleh Depag. Kemudian nanti disini kita akan diambil foto serta sidik jari jempol kanan dan kiri sampai keluarlah surat pendaftaran pergi Haji (SPPH) dimana tertera nomor porsinya yang bisa di cek via online.
Sasya datang pagi sekitar jam 8an kebetulan kosong dan prosesnya sekitar 30 menit saja paling lama untuk kami berdua. Menjelang jam 9 mulai ramai beberapa pasangan datang dan infonya biasanya menjelang siang lebih ramai lagi. Perkantoran disini tidak terlalu ramai jadi tidak masalah bawa mobil atau motor parkiran cukup leluasa

SPPH

Langkah ke enam adalah menunggu kita dihubungi Depag atau kita sendiri yang cek online. Sangat diwanti-wanti jangan ganti nomor telepon yang sudah kita daftarkan di Depag. Kalau tinggal 2 tahun lagi baru kita urus mau ikut yayasan mana. Untuk info lebih lanjut atau cek porsi keberangkatan bisa ke Kementrian Agama Kota Jakarta Selatan Seksi penyelengaraan Haji dan Umroh di 0217949852 / 0217940344 atau www.haji.kemenag.go.id atau download "haji pintar" di playstore


Semoga bermanfaat.....


No comments:

Post a Comment