Monday, May 25, 2015

GPS untuk touring

GPS...... kependekannya Global Positioning System. Sebuah alat untuk mendeteksi posisi yang advance bisa juga sampai ketinggian or altimeter terbaca, pakai software android khusus kalau di HP bisa tahu juga kemiringan motor ketika berbelok.




nah si Biru juga pakai nih GPS terutama kalau mau touring keluar kota apalagi lewat jalan alternatif bukan main road yang sering kali gak ada petunjuk jalannya di persimpangan, lumayan banget untuk ngirit stop daripada harus berhenti nanya penduduk sekitar apalagi kalau bawa rombongan cukup repot kalau harus sering berhenti and berputar arah. Kalau favorit saya justru pakai GPS yang built in di HP saja dengan kelebihan antara lain sebagai berikut (pakai aplikasi Gmap):
  • bisa lihat traffic. Sangat berguna ketika menelusuri tengah kota dan ini adalah kelebihan dibandingkan dengan GPS biasa
  • search location / attaraction / restorant / hotel
  • sangat noticeable kalau ada yang nelpon
  • mengurangi gadget dan bawaan yang perlu dibawa

browsing sana sini akhirnya diputuskan beli Motorolla defy mini karena kecil hanya 3.5" sudah dual sim card dan yang paling penting adalah anti air dan debu. Fitur terakhir yang anti air dan debu ini sudah terbukti berkali-kali serta reliable. Harga yang relatif murah pun jadi perhitungan supaya gak terlalu sedih kalau rusak atau terjatuh. Cukup nambah holder HP buat di handle dan charger motor sudah siap keliling nusantara. hahaha Carger motor pun saya pilih yang dual port yang port bulat dan port USB supaya lebih multi fungsi. Kira-kira konfigurasi di motor seperti ini


Lah itu kenapa ada karet gelang melingkar? safety aja genk sapa tau jatuh karena sempat ada pengalaman holdernya terbuka sendiri tapi ini ketika posisi kosong tidak ada HP nya.

ok sekarang kita ke minusnya kalau pakai gmap:
  • location hotel / attraction / resto kadang ngaco kalau ada yang salah put location, sudah beberapa kali seperti ini kejadian better kita search nama jalan saja supaya tidak meleset
  • butuh koneksi internet dan sinyal yang baik, bisa saja diakali dengan offline map pakai software lain
Bisa saja ini HP diutilize lagi selain untuk peta bisa juga untuk Wifi interkom dengan bluetooth sayang ini HP memori kecil jadi gak bisa diinstall macam-macam program, musti beli lagi yang lebih mahal. hahaha
ok genk sekian dulu ulasannya..........









1 comment: