Tuesday, February 8, 2022

Penggantian Standar Samping CB150X

 Standar samping....... jadi piranti yang pasti ada di sepeda motor yang ada di pasaran tidak seperti standar tengah yang mana motor sport biasanya tidak ada. Redex si CB150X saya sangat terasa kalau standar sampingnya terlalu pendek sehingga posisi motor ketika menggunakan standar samping menjadi terlalu miring apalagi si Redex sudah ganti ban Maxxis meski sizenya sama dengan standar tapi profilenya malah lebih tinggi.


Bawaan yang kiri (terpasang), Honda Win yang kanan

Setelah ukur-ukur terlihat bahwa standar bawaan panjangnya sekitar 26 cm, setelah saya test dengan ganjal batu dan melihat kemiringannya yang paling cocok adalah yang standar dengan panjang 30 cm milik Honda Win.

Before

After

Standar baru perlu diperbesar sedikit lubang dibagian belakang standar supaya baut bisa terpasang sempurna. Kekurangan standar ini hanyalah karena tidak ada besi persegi untuk mendorong standar dari posisi terlipat, sehingga sedikit memerlukan usaha untuk mengeluarkan standar samping ini.


Posisi kedua standar terlipat juga kelihatannya pas banget tidak mengganggu pengungkit untuk standar tengah nya. Lumayan beruntung karena hal ini tidak saya ukur seksama tadinya, bisa jadi kalau pilih yang lebih panjang lagi 32 cm misalnya malah ketika terlipat bermasalah

semoga berguna.....






No comments:

Post a Comment